Raih Sertifikasi Paripurna, Pj. Bupati Kunjungi RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso

Liputan Cyber || Jatim

Guna memastikan pelayanan di Rumah Sakit Umum Dr. H. Koesnadi Bondowoso, Pj. Bupati Bondowoso, Muhammad Hadi Wawan Guntoro, S.STP., M.Si., CIPA, melakukan inspeksi mendadak (sidak), didampingi sejumlah Dewan Pengawas, Jumat, (27/12/2024) seperti dilansir dari laman bondowosokab.go.id,

Selain didampingi Dewan Pengawas, sidak yang dilakukan Pj. Bupati Bondowoso, juga didampingi Plh. Sekretaris Daerah, dan Kasatpol PP. Sidak pelayanan RSU Dr. H. Koesnadi tersebut meninjau langsung pelayanan kesehatan RSU dalam rangka Nataru 2024. Hal ini tidak lepas dari Sertifikasi Paripurna yang disandang oleh RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso, yang tentunya diharapkan dapat sejalan dengan pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat.

 

Sertifikasi Paripurna ini merupakan penilaian dengan memperoleh bintang 5 dari Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna Jakarta. Predikat ini merupakan bukti peningkatan pelayanan kesehatan untuk masyarakat Bondowoso dan sekitarnya. Untuk memastikan hal tersebut, Pj. Bupati Bondowoso, bersama Plh. Sekretaris Daerah, Dewan Pengawas, dan Kasatpol PP, melakukan sidak ke RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso, dengan mengunjungi dan mengecek langsung beberapa ruangan, di antaranya ruang ICU, ruang pendaftaran pasien, ruang IGD, ruang perawat, hingga ruang rawat pasien. Selain itu, Pj. Bupati Bondowoso juga memastikan dengan berdialog langsung kepada pasien mengenai kendala dalam pelayanan. Pj. Bupati Bondowoso ingin memastikan bahwa RSU Dr. H. Koesnadi yang sudah mencapai sertifikasi paripurna memberikan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat.

Dengan sertifikasi Paripurna, pelayanan kepada pasien harus maksimal dan memuaskan. Predikat paripurna yang disandang RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso harus sejalan dengan ketersediaan peralatan dan pelayanan yang optimal, tanpa adanya keluhan dari masyarakat. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Langganan Banjir, Warga Gunung Anyar Surabaya Minta BBWS Brantas Plengseng Sungai Avur

Ming Des 29 , 2024
Liputan Cyber || Jatim Kondisi sungai avur yang berada di perbatasan Surabaya-Sidoarjo kondisinya mengkhawatirkan. Anak sungai Brantas tersebut dipenuhi eceng gondok mulai dari kawasan PT SIER hingga ke wilayah Kecamatan Gununganyar. Selain adanya tumpukan eceng gondok, sungai avur yang ada di perbatasan Surabaya-Sidoarjo itu juga mengalami pendangkalan sedimentasi, sehingga ketika […]