Liputan Cyber || Surabaya
Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun 2023, seluruh Polsek jajaran Polrestabes Surabaya terus melakukan rapat pertemuan dengan berbagai pihak, tokoh masyarakat dan tokoh agama yang ada di wilayahnya masing-masing. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan perencanaan dalam pengamanan.
Seperti halnya yang dilakukan oleh kepolisian Sektor Gunung Anyar bersama petugas Tiga Pilar di Gereja Roh Kudus Puri Mas Jalan Gunung Anyar Surabaya, Rabu (14/12/2022).
Kepolisian Sektor Gunung Anyar yang dipimpin Kapolsek Iptu Roni Ismullah bersama Tiga Pilar wilayah menggelar musyawarah dalam pengamanan di malam Natal dan Tahun Baru 2023.
Adapun dalam pembahasan musyawarah yakni, terkait rencana acara misah natal yang akan dilakukan penjagaan mulai dari Pos Penjagaan, Parkir, Prokes, One Get hingga Pengaturan Arus Lalulintas di sekitaran gereja.
“Rencana ini merupakan sebuah wujud keperdulian Polri dan petugas Tiga Pilar dalam memberikan rasa aman terhadap masyarakat yang sedang mengadakan acara Misah Natal,” ucap Iptu Roni Ismullah kepada wartawan Liputan Cyber.
Lanjut Roni, pengamanan ini tidak hanya dilakukan dalam perayaan misah natal, melainkan berlanjut hingga pergantian tahun dari 2022 ke 2023.
“Oleh karena itu, demi menjaga keamanan wilayah agar tetap berjalan lancar, kami terus melakukan musyawarah dengan beberapa pihak terutama terhadap pengurus gereja. Dan semoga dalam pelaksanaan pengamanan nanti bisa berjalan lancar, aman dan kondusif,” ungkapnya. (Gon)