Liputan Cyber || Surabaya

Pengamanan dan pengawalan aksi penolakan SKB pembatasan kendaraan angkutan barang sumbu 3 keatas selama 16 hari menjelang lebaran 2025, Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Imam Syaifuddin Rodji mengucapkan banyak terimakasih kepada Korlap dan Ketua Asosiasi Pengusaha Truck Indonesia (Aptrindo) Tanjung Perak yang telah menaati serta mengikuti pengarahan dari pihak kepolisian.
Selain mengucapkan terimakasih, Kasat Lantas berpangkat 3 balok tersebut mengapresiasi atas kondusifitas aksi penolakan yang dihadiri ratusan masa dari Asosiasi Pengusaha Truck Indonesia (Aptrindo) dengan membawa 23 kendaraan baik dari Truck Trailer hingga kendaraan roda dua (R2).
Saat itu, kegiatan pengamanan dan pengawalan aksi massa dipimpin langsung Kasat Lantas AKP Imam Syaifuddin Rodji dengan menerjunkan 30 personil yang disebar di beberapa titik lokasi yang akan dilewati para aksi.
“Pengaturan personil ini merupakan upaya kami untuk mengantisipasi kepadatan lalulintas jalan yang akan dilewati para aksi,” kata Kasat Lantas AKP Imam Syaifuddin Rodji kepada wartawan.
Masih lanjut AKP Imam Syaifuddin Rodji, dalam penempatan di beberapa titik lokasi yang dijaga anggota, sempat kami melakukan rekayasa lalulintas ketika para aksi hendak melintas.
“Sambil anggota melakukan rekayasa lalulintas, sebagian dari kami melakukan pengawalan serta pengarahan jalur. Dan alhmdulillah berkat kerja sama antara pihak kepolisian dengan Korlap serta ketua Asosiasi Pengusaha Truck Indonesia, para aksi bisa dengan tertip berkendara sambil orasi atas penolakan peraturan pembatasan kendaraan angkutan barang sumbu 3 keatas menjelang lebaran,” terangnya.
Oleh karena itu, sambungnya, kami dari Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pelabuhan Tanjung Perak mengucapkan banyak terimakasih kepada Korlap dan ketua Aptrindo atas kerja samanya dalam memberikan pengarahan terhadap seluruh anggotanya yang ikut aksi penolakan peraturan tersebut dengan aman, lancar dan kondusif,” ungkapnya. (Basori)