Sidokes Polres Pelabuhan Tg Perak Satroni Polsek Pabean Cantikan Cek Kesehatan Personil di Musim Hujan

Liputan Cyber || Surabaya

 

Polsek Pabean Cantikan tidak luput dari program Seksi Dokter dan Kesehatan (SIDOKES) Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Dan kali ini, pemeriksaan kesehatan personil dilakukan di Aula Dharma Ksatria Polsek Pabean Cantikan, Kamis 23 Januari 2025.

 

Sebelum acara pemeriksaan dimulai, terlebih dahulu diberikan penjelasan penyakit maupun virus yang gampang menyerang tubuh manusia oleh oleh Kasi Dokkes Polres Pelabuhan Tanjung Perak Nur Wahid S KED.

 

Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Eko Adi Wibowo menerangkan, dimusim hujan ini memang mudah terserang penyakit khususnya kepada para anggota yang notabennya sudah berumur.

 

“Oleh karena itu, program yang dicanangkan SIDOKES Polres Pelabuhan Tanjung Perak kami sangat mendukung serta mengapresiasi,” kata Kapolsek Semampir AKP Herry Iswanto.

 

Sementara itu, Kasi Dokkes Nur Wahid juga mengatakan bahwa saat ini musim hujan yang menandakan banyak virus yang gampang menyerang tubuh manusia.

 

“Maka dari itu, selain melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap seluruh personil di Polsek Pabean Cantikan, kami juga memberikan arahan dan himbauan agar tetap menjaga kesehatan serta memberikan vitamin untuk kekebalan tubuh,” tutupnya. (Basori)

 

admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

BMKG : Waspadai Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter di Perairan Jatim

Kam Jan 23 , 2025
Liputan Cyber || Jatim Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Maritim Tanjung Perak Surabaya mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi di Perairan Jatim pada 22 hingga 25 Januari 2025. Ketinggian gelombang ini diperkirakan antara 2,5-4 meter, utamanya di perairan Lumajang.   Sementara untuk wilayah Jatim lainnya, diperkirakan berpotensi gelombang air laut […]