Liputan Cyber || Surabaya
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya melakukan kegiatan “Jum’at Curhat” yang digelar di Balai RW. 06 Semut Kalimer Gg. 03 Kel. Bongkaran Surabaya, sekitar pukul 09.10 WIB, Jum’at (17 Maret 2023).
Pelaksanaan dari kegiatan “Jum’at Curhat” ini merupakan program dari Kapolri. Dalam kegiatan ini digelar pemeriksaan dan pengecekan kesehatan warga yang dilakukan anggota Dokes Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Hadir di dalam pelaksanaan giat “Jum’at Curhat” ini diantaranya, AKBP Herlina, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Dhany Rahadian Basuki, S. Kom., S.I.K., Kapolsek Pabean Cantikan Surabaya beserta Waka Polsek Pabean Cantikan Surabaya dan para pejabat utama (PJU) Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Disamping itu turut hadir pula yakni, Camat Pabean Cantikan Surabaya, Lurah Bongkaran Surabaya, Danramil dan Bhabinkamtibmas Bongkaran Surabaya serta para perangkat RW. 06 – RT. Kel. Bongkaran Surabaya.
Dalam kegiatan “Jum’at Curhat” ini AKBP Herlina, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak memberikan sambutan. Di dalam sambutannya, AKBP Herlina memperkenalkan diri menjabat sebagai Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak yang baru.
Selain itu Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak juga menjawab pertanyaan-pertanyaan dari warga seputar permasalahan di daerah tersebut agar ke depannya lebih baik lagi.
Pertanyaan tersebut meliputi, “Spanduk Kamtibmas dan bahayanya Narkoba, Kriminalitas terkait pengamanan di kos-kosan, SIM dan serta cara bagaimana mendapatkan bantuan bagi warga miskin dari pemerintah.
Disamping itu AKBP Herlina, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak juga menyampaikan, bahwa “Giat Jum’at Curhat merupakan program Kapolri ini dilaksanakan serentak anggota Polri Se-Indonesia guna menyaring permasalahan dan keluhan masyarakat yang ada.
Selama pelaksanaan kegiatan “Jum’at Curhat” ini berlangsung aman dan tertib. (“Perak Pasti Bisa”). (Redaksi)